Ekstensi pada Penjelajahan Pribadi

Artikel ini mungkin kedaluwarsa.

Perubahan penting telah dibuat pada versi Bahasa Inggris artikel ini. Sebelum laman ini diperbarui, Anda mungkin juga dapat terbantu dengan: Extensions in Private Browsing

Firefox Firefox Dibuat: 84% of users voted this helpful

Artikel ini menjelaskan bagaimana mengatur ekstensi mana yang boleh berjalan di jendela Penjelajahan Pribadi. Catatan: Tidak semua ekstensi bisa diizinkan berjalan di Jendela Pribadi.

Ekstensi pada jendela pribadi

Sebuah ekstensi yang berjalan di jendela penjelajahan pribadi bisa menjadi masalah jika bisa memiliki akses ke informasi yang Anda ingin simpan secara pribadi. Firefox mengizinkan Anda untuk mengatur ekstensi mana yang boleh berjalan pada jendela pribadi. Selain itu, sebuah ekstensi juga tidak diaktifkan pada penjelajahan pribadi secara baku. Anda harus memberikan izin, baik ketika memasang atau melalui pengaturan ekstensi.

Jika Anda tidak memberikan izin sebuah ekstensi untuk berjalan pada penjelajahan pribadi, ia tetap bisa bekerja secara normal pada penjelajahan tidak-privat, kecuali ekstensi tersebut secara eksplisit menggunakan fitur yang mengharuskan akses penjelajahan pribadi (seperti membuka tab baru pada jendela pribadi).

Memberikan izin saat memasang

Saat memasang sebuah ekstensi baru, Anda akan melihat sebuah permintaan yang menanyakan apakah Anda menginginkan ekstensi ini untuk berjalan pada jendela privat.

Jika Anda ingin ekstensi tersebut berjalan pada penjelajahan pribadi, klik pada kotak di sebelah Izinkan ekstensi ini untuk berjalan di Jendela Pribadi untuk menambahkan tanda centang dan klik pada tombol Oke.

Add-on installation panel Fx88

Jika Anda tidak ingin ekstensi untuk memiliki akses ke data Anda pada jendela penjelajahan pribadi, tinggalkan kotaknya tanpa tanda centang.

Nyalakan atau matikan ekstensi di jendela pribadi

  1. Ketuk tombol menu Fx57menu, ketuk Tema dan PengayaFx57Addons-icon Pengaya dan pilih Pengaya.
  2. Klik pada ekstensi yang ingin Anda atur.
    • Ini akan membuka panel dimana Anda bisa mengatur pengaturan ekstensi.

Add-ons manager Fx88

Di samping Jalankan di Jendela Pribadi, pilih Izinkan untuk menyalakan ekstensi agar bisa bekerja pada penjelajahan pribadi atau pilih Jangan Izinkan untuk mematikannya pada penjelajahan pribadi. Setelah memilih, Anda bisa keluar dari Pengelola Pengaya.

Apakah artikel ini membantu?

Tunggu sebentar...

These fine people helped write this article:

Illustration of hands

Sukarelawan

Kembangkan dan bagikan keahlian Anda. Jawab pertanyaan dan tingkatkan pundi pengetahuan kami.

Pelajari Lebih Lanjut